Kritis! Krisis Kritis

Filsafat merupakan induk dari segala ilmu pengetahuan yang memiliki kedudukan yang sangat penting dalam dunia intelektual. (Sumber Foto : Ideogram)


KITABJINGGA.COM - Filsafat merupakan induk dari segala ilmu pengetahuan yang memiliki kedudukan yang sangat penting dalam dunia intelektual. Selain menjadi prinsip dasar dalam berpikir logis, filsafat juga menuntut kita untuk berfikir kritis. 


Berfikir kritis merupakan proses pikiran dalam mencari tahu dalam sebuah informasi untuk mengetahui informasi secara mendalam. Berfikir kritis akan mendorong seseorang untuk menjadi lebih hati-hati ketika mendapatkan kabar yang tersebar.


Kaum intelektual juga didorong untuk menganalisa, mengkaji untuk menghasilkan solusi dan menyelesaikan suatu permasalahan yang ada. Mahasiswa juga ketika turun ke masyarakat juga harus berfikir kritis, karena permasalahan di masyarakat lebih luas daripada yang ia hadapi di bangku perkuliahan.


Ketika kaum intelektual mampu berfikir kritis ia mampu memfilter setiap permasalahan yang sangat kompleks, dan tidak mudah begitu percaya ketika mendapatkan suatu informasi yang ada, dan akan terhindar dari fitnah dah hoax. Mahasiswa ketika menerapkan pola pikir yang kritis akan lebih mampu menganalisa ide dan teori.


Mahasiswa yang kritis juga tidak mudah percaya kalau tidak ada fakta dan pembuktian secara ilmiah meskipun diperbincangkan secara kuantitas sosial masyarakat.


Banyak sekali kaum intelektual yang tidak punya critical thinking, sehingga mereka termakan oleh isu atau permasalahan yang ada di lingkungan mereka. Ketika mereka tidak punya pemikiran mereka hanya mengandalkan asumsi yang mereka dapatkan.


Begitupun saat ini, di kampus yang terlihat dari luar berdiri kokoh padahal di dalamnya terlihat mau roboh. mahasiswa di kampus ini sangat mudah termakan dogma yang selalu ia cerna. Begitulah ketika mahasiswa tidak mempunyai critical thinking, mereka mudah nurut dengan senior yang entah apa yang instruksikan, tanpa berfikir terlebih dahulu.


Begitulah kehidupan di kampus yang tidak mengaplikasikan nalar kritis dan krisis kritis. Karena hakikatnya kita sebagai mahasiswa itu harus kritis bukan krisis.


(Med)

Posting Komentar untuk "Kritis! Krisis Kritis"