MABA Wajib Tahu! Inilah Teks Sumpah Mahasiswa

ilustration sumpah mahasiswa by ideogram

Kitabjingga.comTentunya kalian pernah disuruh oleh Kakak Tingkat atau Senior untuk menghapal Sumpah Mahasiswa,kan? Iya karena memang sangat penting sekali sebagai cikal jati diri kita sebagai mahasiswa.

Sebagai Mahasiswa yang memiliki tanggung jawab besar terhadap bangsa ini, sumpah mahasiswa ini adalah doktrin utama yang sangat baik kepada kita untuk membangun jiwa dan rasa kita sebagai mahasiswa.

Dari isi Sumpah Mahasiswa itulah kita akan paham betapa pentingnya peran kita sebagai mahasiswa. Dan inilah Isi Sumpah Mahasiswa:

Sumpah Mahasiswa Indonesia

Kami Mahasiswa Indonesia Bersumpah

Bertanah Air Satu, Tanah Air Tanpa Penindasan

Kami Mahasiswa Indonesia Bersumpah

Berbangsa Satu, Bangsa yang Gandrung Akan Keadilan

Kami Mahasiswa Indonesia Bersumpah

Berbahasa Satu, Bahasa Tanpa Kebohongan

Biasanya Sumpah Mahasiswa ini digaungkan ketika Mahasiswa melakukan Aksi demonstrasi, acara mimbar kemahasiswaan, dan banyak lainnya sebagai menujukan bentuk tanggung jawabnya dan perlawanan kepada rezim yang dianggap telak melakukan kesalahan olehnya.

So, mari kita dalami dan resapi makna-makna yang terdapat pada Sumpah Mahasiswa demi menjaga kemerdekaan bangsa kita tercinta.

Posting Komentar untuk "MABA Wajib Tahu! Inilah Teks Sumpah Mahasiswa "